Perkembangan PT. Paeco Agung
Didirikan oleh Alm. A. Karim Mahanan pada tahun 1970, awalnya dengan nama PT. Penukal Agung Engineering Coorporation atau di disingkat PT. PAECO. Dalam perkembangannya PT. Paeco berkembang menjadi PT. Paeco Agung dengan akte notaris no 14 tanggal 11 agustus 1971.
A. Karim Mahanan sebagai pendiri PT. PAECO AGUNG menyadari betul bahwa pembangunan peternakan
Oleh karena itu PT. PAECO AGUNG yang pada awal usahanya bergerak dibidang peralatan untuk membuat makanan ternak dan peralatan pemeliharaan peternakan, pada tahun 1977, PT Paeco Agung mulai berani memperluas usahanya yaitu dengan menyediakan obat hewan yang meliputi vaksin, obat – obatan , antibiotika dan feed additive. Paeco Agung juga memperluas mitra dagangnya lagi dengan mengusahakan alat – alat pengolahan seperti poutry processing equipment dan milk processing.
Pada tahun 1979, dikala usaha ayam ras maupun ternak besar menampakkan perkembangan yang lebih besar lagi, paeco agung melangkah lebih jauh lagi dengan melengkapi usahanya dengan menyediakan berbagai peralatan kesehatan hewan.
Pada awal usahanya Paeco agung bekerjasama dengan dengan Salbury Laboratories, Inc, USA, dari tahun 1970 s/d tahun 1987, kemudian berubah menjadi Solvay Animal Health USA (1987-1996), kemudian menjadi Fort Dodge Animal Health (tahun 1997 – 2009) dan sejak akhir tahun 2009 Fort Dodge Animal Health becomes part of Pfizer Animal Health. Disamping itu PAECO AGUNG juga bekerjasama dengan Merial untuk satu produk Ivomec Inj, Cipla Ltd, India, Colorado Serum, USA dan Novartis Animal Health atas vaksin sapi (vira Shield). Sedangkan untuk alat dan mesin PAECO AGUNG bekerjasama dengan IHI Star Machinary Japan, UNIMED Swiss, SANMAK Turki, DRAMINSKI Polandia, Gallagher Australia, HONGYE China dan Lain lain.
Pada bulan Juni tahun 2004, pendiri PT. PAECO AGUNG H. A Karim Mahanan telah dipanggil yang Maha Kuasa, dan tongkat estafet diserahkan kepada putra beliau H. Eddy Yusuf. Sejalan dengan semangat perjuangan ayahanda dibidang peternakan dan kesehatan hewan maka H. Eddy Yusuf meneruskan dan mengembangkan PAECO AGUNG. Saat ini Paeco Agung mempunyai 3 divisi:
- Devisi I ( Vaksin dan Farmasetik)
- Devisi II (Peralatan Kesehatan Hewan dan Peternakan )
- Devisi III ( Mesin Peternakan dan Pertanian)
Wilayah penjualan PAECO AGUNG meliputi seluruh wilayah Indonesia.Berkantor pusat di
President Direktur
(H. Eddy Yusuf)